....

Rabu, 17 November 2010

Menyamar Jadi Gambar Gurita Lucu, Virus Tulari Ribuan Komputer


Jakarta - Don`t judge the book from the cover, perumpamaan ini tampaknya cocok ditujukan kepada gambar animasi hewan laut yang satu ini. Sekilas gambar tersebut terlihat lucu, namun siapa sangka di dalamnya terselip program jahat (malware) yang siap menginfeksi komputer Anda.

Seorang pembuat program jahat mencoba memanfaatkan gambar animasi hewan laut yang lucu dan menggemaskan untuk menyebarkan virus. Bahkan, setiap file yang terinfeksi virus ini akan seketika berubah menjadi gambar gurita.

Virus tersebut bernama Ika-tako, yang dalam bahasa Jepang berarti gurita. Virus ini terdeteksi pertama kali menginfeksi komputer sejak Mei lalu melalui situs file sharing di Jepang bernama Winny. Sejak saat itu, virus gurita ini dilaporkan telah menginfeksi 20.000 hingga 50.000 komputer.

Agar tidak dicurigai user, virus Ika-tako menyamar dalam bentuk file musik yang di-download user. Setelah file musik diputar, maka virus akan mulai menginfeksi hard drive komputer dan menginfeksi file-file jenis apapun yang ada di komputer mulai dari foto hingga file-file OS yang penting.

File-file yang terinfeksi ini selanjutnya akan berubah menjadi gambar gurita, cumi-cumi, atau gambar landak laut, dan file tersebut pun kemudian akan hilang alias terhapus. Diduga file-file itu `disedot` ke server milik hacker.

Sang pembuat virus ternyata seorang hacker, yang diketahui bernama Masato Nakatsuji. Untungnya sang peretas berhasil dilacak dan ditangkap. Kali ini, ia ditangkap atas dasar kerusakan properti.

Sepertinya Masato tidak pernah jera karena ini bukanlah kali pertamanya Masato ditangkap lantaran ulahnya membuat malware. Di hadapan polisi ia bahkan berani mengatakan bahwa dirinya akan tetap membuat virus untuk melihat sudah setinggi mana level keterampilannya dalam hal pemrograman komputer.

Mengingat sang hacker berhasil mencuri ribuan file dan informasi yang disimpannya di server, diduga ada motif lain yang lebih besar di balik serangan ini. Bukan hanya sekadar bertujuan untuk mempraktekkan dan memamerkan keterampilannya di dunia pemrograman komputer.(mls/mar)

Sumber : PC World

Comments
0 Comments

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More